Jumat, 13 April 2012

Cup cake Pisang


Cup cake pisang berbeda dengan cup cake biasa. Karena memakai pisang, cake lebih lembut dan beraroma 
Bahan  cake :
150 gram margarin
50 gram gula pasir halus
50 gram gula palem
100 gram pisang ambon, dihaluskan
3 butir telur
150 gram terigu protein sedang
1/2 sendok teh kayumanis bubuk
1 sendok teh baking powder
Bahan toping
100 gram butter cream
1/4 sendok teh moka pasta.
Untuk  butter cream  ekonomis dapat di buat dgn bahan:
mentega putih 250 grm
gula halus 100 gram
Margarin 50 gram
esen sesuai selera 1 sdt.
cara buat butter cream :
  1. kocok mentega putih, gula kastor dan butter hingga mengembang
  2. Tambahkan esen secukupnya, aduk rata
  3. Butter cream siap di gunakan. 
Cara membuat cup cake pisang:
  1. Cake : Kocok margarin, gula pasir halus dan gula palem sampai lembut. Masukkan pisang ambon kocok rata.
  2. Tambahkan telur satu persatu sambil di kocok bergantian dengan sebagian tepung terigu.
  3. Masukkan sisa tepung terigu , kayu manis bubuk  dan baking powder sambil di ayak dan di kocok perlahan
  4. tuang di cetakan muffin besar yang dialas cup kertas.
  5. Oven 20 menit dengan suhu 180 derajat celcius sampai matang.
  6. Topping : kocok buttem cream dan moka pasta sampai rata.
  7. Semprotkan toping di atas cup cake.
Tips:
Dalam membuat butter cream agar lembut, pada saat pengocokan mentega putih rendam wadah dalam air.
Selamat mencoba.............




Tidak ada komentar:

Posting Komentar